Kapolres Tangsel Giat Sambang ke-Tokoh Masyarakat di Wilayah Serpong

    Kapolres Tangsel Giat Sambang ke-Tokoh Masyarakat di Wilayah Serpong

    TANGSEL – Belum genap sepekan usai serah terima Jabatan pada 13 Januari 2023 sebagai Kapolres Tangerang Selatan(Tangsel) Polda Metro Jaya.

    AKBP Faisal Febrianto mulai sibuk dengan berbagai kegiatan rutin sebagai orang nomor satu di Polres Tangerang Selatan (Tangsel).

    Usai siang hari melakukan kunjungan kerumah dinas Walikota Tangerang Selatan Drs. H Benyamin Davnie. Sorenya, mantan Kapolres Brebes Polda Jawa Tengah ini malanjutkan giat menyambangi tokoh masyarakat dibalai warga RW09 kel Lk Gudang Kec Serpong, Tangerang Selatan, Senin (16 /1/23) Pukul 17.00 WIB.

    Dalam giat tersebut Kapolres menyampaikan beberapa poin penting sebagai pesan Kamtibmas diantaranya mengingatkan tentang bahaya Narkoba serta mengajak masyarakat agar ikut berperan aktif dalam mencegah serta memerangi Narkoba dilingkungan.

    Tak hanya itu dalam sambang tersebut Kapolres juga meluangkan waktu untuk mendengarkan keluhan masyarakat melalui Ketua RW dan masing-masing Ketua RT untuk kemudian diberikan arahan dan solusi oleh Kapolres.

    Seperti yang dikeluhkan Ismail Ketua RW 09 terkait kasus Narkoba karena banyak pendatang yang ngontrak di wilayah tersebut.

    Lalu terkait jumlah Warga kurang mampu serta terkait bantuan bibit ikan lele untuk mendukung peningkatan perekonomian warga.

    Sementara Samsudin Ketua RT 02 mengeluhkan tentang banyak warga pemuda yang masih menjadi pengangguran.

    Kemudian ia juga berharap agar Bhabinkamtibmas memberikan himbauan kamtibmas berupa brosur untuk disebarkan kepada warga terutama para pemilik kontrakan.

    Lalu dari Ketua RW 04 mengeluhkan tentang Hansip yang belum bisa dioptimalkan karena kurangnya insentif dan berharap ada arahan & motivasi dari pihak kepolisian yang kemudian disusul dengan keluhan pemuda tentang maraknya balap liar dan berharap agar pihak kepolisian lebih meningkatkan patrolinya.

    Usai mendengar keluhan tersebut, Kapolres lalu memberikan arahan dimulai dari keluhan tentang penghuni kontrakan yang belum melaporkan ke RT/RW agar berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa. Kedepan akan ditempel no tlp pengaduan/Call center di setiap balai warga, ” ujar Kapolres.

    Terkait pengangguran akan dikoordinasikan dengan pemerintahan karena sesuai domainnya. Sementara terkait hansip agar dibicarakan lagi dengan instansi terkait dan lebih bagusnya dibentuk siskamling/ronda karena lebih efektif dan efisien.

    “Kegiatan pemuda berupa sepak bola nanti bisa dibantu kaos tim dan bola nya serta

    warga kurang mampu nanti apabila ada bansos akan diprioritaskan lalu untuk bibit ikan lele akan ditindaklanjuti, ” pungkas Kapolres.

    Diketahui giat sambang Tokoh masyarakat berlangsung lancar dan penuh rasa kekeluargaan. Hadir dalam giat tersebut Kapolres Tangsel AKBP Faisal Febrianto, Kapolsek Serpong Kompol Evarmon Lubis, AKP Sukirno, Bhabinkamtibmas, Babinsa serta PJU Polsek Serpong. (Hendi)

    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Grebek Tempat...

    Artikel Berikutnya

    Kunjungan dan Silaturahmi Kapolres Tangsel...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung

    Tags